Resep Tongkol Suwir Kemangi 14 Mei 2022

Bahan-bahan

  1. 2 ekor tongkol pindang (aku 4 ekor pindang tongkol ukuran sedang)
  2. 1/2 ikat kemangi, siangi
  3. secukupnya Minyak goreng
  4. Bumbu halus
  5. 8 siung bamer
  6. 4 siung baput
  7. 10 buah cabe merah keriting
  8. 5 buah cabe rawit (kalau suka pedas bisa ditambah)
  9. 1 sdm gula pasir
  10. 1 sdm garam
  11. 1 sdt kaldu jamur (aku kaldu bubuk)
  12. Bumbu Rajang
  13. 2 batang serai iris tipis
  14. 5 lembar daun jeruk potong-potong buang tulang daunnya
  15. 1/2 siung bawang bombay

IMAGESGambar: i.pinimg.com

Langkah

  1. Goreng tongkol terlebih dulu. Setelah itu tiriskan. Setelah dingin suwir-suwir tongkolnya. Lanjut haluskan bumbu.
  2. Panaskan minyak masukkan bumbu rajang dan bumbu halus. Tumis hingga wangi. Setelah itu masukkan tongkol yang sudah disuwir. Beri gula garam dan kaldu bubuk. Aduk rata. Lanjut masukkan kemangi. Masak hingga kemangi sedikit layu.
  3. Setelah matang, tata di piring saji. Tongkol suwir siap dinikmati.
Komentar Dinonaktifkan